Ahad, 5 September 2021. Tepat setelah menunaikan jama’ah sholat maghrib, malam itu di Lembaga Tinggi Pesantren Luhur Malang sedang berlangsung acara memperingati hari lahir rayon Penyelamat ‘Dja’far Saifuddin’ PMII UIN Malang yang ke-IV. Acara diselenggarakan oleh anggota PMII dengan dihadiri oleh sebagian santi Lembaga Tinggi Pesantren Luhur Malang. Selain itu dihadiri oleh salah satu tokoh pendiri PMII yaitu beliau Kyai H. Munshif Nahrawi.
Acara berlangsung sangat khidmat, tidak hanya secara offline tapi juga diselenggarakan secara online yaitu melalui aplikasi zoom. Acara dimulai dengan pembukaan oleh MC. Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al Quran yang dibawakan oleh salah satu anggota PMII. Sebagai penggerak dan pembangun semangat, tidak lupa seluruh pihak yang terlibat dalam acara ini menyanyikan lagu Indonesia raya dan Mars PMII. Selanjutnya sebagai bentuk takdhim terhadap pengasuh Lembaga Tinggi Pesantren Luhur Malang, seluruh pihak pun juga melantunkan sholawat irfan yang dipimpin oleh Fakhrul Arif (santri LTPLM). Acara selanjutnya yaitu sambutan sambutan. Sambutan yang pertama oleh ketua rayon PMII dan sambutan yang kedua dibawakan oleh beliau dekan FKIK UIN Malang yaitu ibu Prof. Dr. Yuyun Yueniwati, M. Kes, Sp. Rad (K). Sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT, memasuki acara berikutnya yaitu pembacaan istighosah dan tahlil oleh Fakhrul Arif dan diikuti oleh seluruh anggota PMII dan Santri. Setelah pembacaan istighosah dan tahlil, acara dilanjutkan dengan sambutan oleh beliau salah satu pendiri PMII yaitu Kyai H. Munshif Nahrawi
Kemudian acara dilanjutkan dengan mauidhoh oleh keynote speaker yaitu beliau Bu Nyai Hj. Farida Salahuddin Wahid yang merupakan adik dari Dr. Fahmi salah satu tokoh NU yang berhasil menyusun Khittah NU. Dalam mauidhohnya beliau menceritakan bagaimana perjalanan dan semangatnya ketika berjuang dalam PMII. Tak ketinggalan juga beliau memberikan motivasi kepada anggota muda PMII agar semangat dalam berkiprah dan berjuang di PMII.
Tiba di penghujung acara, yaitu pembacaan do’a. Sebelum penutupan, acara dilanjutkan dengan foto bersama oleh pengasuh Lembaga Tinggi Pesantren Luhur Malang yaitu beliau Gus Danial Farafish bersama Kyai H. Munshif dan sebagian anggota PMII beserta santriwan LTPLM. Sesi foto bersama selesai, kemudian ditutup dengan bacaan hamdalah oleh MC.
Dengan adanya acara tersebut diharapkan mampu meningkatkan solidaritas antar sesama tidak hanya di lingkungan pesantren tapi juga di lingkungan masyarakat.(Nly)